Manfaat Susu kedelai untuk Ibu Hamil


Manfaat Susu kedelai untuk Ibu Hamil
Manfaat Susu kedelai untuk Ibu Hamil. Masa kehamilan 9 bulan menjadikan calon ibu lebih mewaspadai asupan gizi yang baik dikonsumsi untuk sang janin pasalnya bila calon ibu kurang memperhatikan khasiatnya efek sampingnya bisa mendatangkan keguguran bagi sang janin. Sebagaian dari ibu merasa khawatir mengkonsumsi susu kedelai pasalnya menurut informasi yang beredar bisa mengakibatkan keguguran, padahal susu kedelai sangat baik dikonsumsi bila anda memperhatikan betul-betul cara penggunaanya .

Bagi ibu hamil yang memasuki masa satu-tiga bulan sebaiknya dibatasi dikarnakan kandungan phytoestrogen yang terdapat pada manfaat susu kedelai yang meningkatkan resiko keguguran kandungan, phytoestrogen berasal pada tumbuhan sedangkan estrogen diproduksi oleh tubuh anda  yang dianggap berbahaya adalah estrogen pada 3 bulan pertama yang akan memicu kontraksi pada rahim dikarnakan perekat janin belum sempurna.

Hal yang harus anda ingat bahwa keguguran tidak saja dari faktor makanan yang anda konsumsi tapi  yang lebih penting melainkan kondisi dari kekuatan rahim anda dan juga bisa riwayat kehamilan sebelumnya. Minum susu kedelai baik untuk mendapatkan protein, serat dan nutrisi lainnya yang dibutuhkan tubuh terutama bagi wanita yang sedang hamil selain itu juga susu kedelai tinggi protein namun redah kolestrol, lemak jenuh dan kalori dibandingkan sumber protein dari hewani.


Manfaat Susu Kedelai untuk Ibu Hamil

Sumber Asam Folat
Manfaat susu kedelai bagi ibu hamil hal ini dikarenakan susu kedelai banyak mengandung asam folat. Asam folat sendiri sangat berperan dalam membantu memaksimalkan pertumbuhan sel syaraf pada janin .

Sumber Protein
Susu kedelai merupakan sumber protein nabati yang tinggi  pada masa kehamilan protein sangat bermanfaat dalam memperbaiki jaringan yang rusak, tumbuh kembang sang janin, mengoptimalkan pertumbuhan organ pada janin, memelihara fungsi organ-organ pada ibu hamil dan meningkatkan daya tahan tubuh ibu hamil.

Mencegah Kelebihan Berat Badan pada Ibu Hamil
Susu kedelai mengandung lemak nabati, susu kedelai menyediakan cukup asupan lemak bagi ibu dan janin serta menjaga agar ibu dan janin yang dikandungnya tidak kekurangan lemak, selain itu lemak nabati memberikan efek pada berat badan ibu hamil yang rentan kelebihan berat badan.

Sumber Karbonhidrat
Susu kedelai merupakan sumber karbonhidrat, hal ini sangat bagus untuk ibu hamil karena membutuhkan banyak asupan karbonhidrat yang mana merupakan sumber energi sehingga dapat membuat seorang ibu kuat dalam menajalani masa kehamilannya.

Sumber Vitamin A
Susu kedelai mengandung karoten yang merupakan bahan dasar vitmin A. Vitamin A sendiri sangat berfungsi untuk menjaga indra penglihatan dan baik bagi pertumbuhan tulang bagi janin di dalam kandungan.

Sumber Vitamin B
Susu kedelai mengandung Vitamin B1 yang berperan dalam reaksi-reaksi dalam tubuh sehingga menghasilkan energi untuk berktifitas.selain itu juga terdapat vitamin b2 yang merupakan pigmen yang biasa terdapat pada susu.

Sumber Vitamin E
Vitamin E dalam susu kedelai bermanfaat untuk mencegah keguguran, meningkatkan kesuburan, meningkatkan produksi Asi, dan juga sebagai antioksidan.

Kaya Akan Serat
Susu kedelai mengandung serat yang berfungsi bagi sitem pencernaan dalam tubuh, pada ibu hamil biasanya mengalami kondisi dimana pencernaan tidak lancar hal ini dapat terganggunya perkembangan janin .Dengan rajin mengkonsumsi susu kedelai akan menghindarkan ibu hamil dari ganguan pencernaan.

Sumber Kalsium
Susu kedelai mengandung kalsium sehingga dapat membantu perkembangan tulang pada janin.

Sumber Isoflavon
Susu kedelai mengandung isoflavon yang berfungsi mempercepat metabolisme ,memperkuat kekebalan tubuh, serta meningkatkan fungsi kognitif .

Bebrapa pakar kesehatan meneliti dan mendapati bahwa susu kedelai juga dapat memberikan dampak negatif jika di konsumsi selama kehamilan dan berlebihan. Oleh karna itu, sebaiknya anda berkonsultasi ke dokter kandungan terlebih dahulu sebelum mengkonsumsi susu kedelai di masa kehamilan guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Demikianlah Tips manfaat susu kedelai bagi ibu hamil semoga bermanfaat dan terimakasih, Baca juga: Tips Cara Mengatasi dan Mengobati Rambut Rontok

Berlangganan untuk email update gratis: